bimbingan-teknis-pengelola-data-terpadu-kesejahteraan-sosial

Bimbingan Teknis Pengelola Data Terpadu Kesejahteraan Sosial

 24 Oktober 2024 |   Administrator

Dalam rangka meningkatkan kualitas dan akurasi data kesejahteraan sosial, Pemerintah Kecamatan Sukoharjo Wonosobo menggelar kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Pengelolaan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial (DTKS) dan Penggunaan Aplikasi Sistem Informasi Kesejahteraan Sosial – Next Generation (SIKS-NG). Acara berlangsung pada tanggal 22 Oktober 2024 di Pendopo Sasana Karaharjan Kecamatan Sukoharjo dan dihadiri oleh petugas/admin DTKS desa se Kecamatan Sukoharjo dengan Narasumber dari DinsosPMD Kabupaten Wonosobo.

Acara dibuka oleh Sekretaris Kecamatan Sukoharjo Sobarudin, S.IP, MM. Kegiatan Bimtek ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada para peserta dalam mengelola dan memutakhirkan data kesejahteraan sosial secara efektif dan efisien menggunakan aplikasi SIKS-NG. “Aplikasi SIKS-NG merupakan alat yang sangat penting dalam upaya kita untuk memastikan bahwa bantuan sosial yang disalurkan tepat sasaran dan sesuai dengan kebutuhan masyarakat". Tegas Sobarudin.

Selain pelatihan teknis, kegiatan Bimtek ini juga menjadi ajang diskusi dan tukar pengalaman antar peserta mengenai berbagai tantangan yang dihadapi dalam pengelolaan data kesejahteraan sosial. Diharapkan, melalui Bimtek ini, sinergi antar instansi terkait dalam pengelolaan data kesejahteraan sosial semakin kuat dan efektif.

Kegiatan Bimbingan Teknis Penguatan Data Terpadu Kesejahteraan Sosial dan Penggunaan Aplikasi SIKS-NG ini diharapkan dapat berkontribusi positif dalam peningkatan kualitas pelayanan kesejahteraan sosial di Jakarta. Dengan data yang lebih akurat dan terintegrasi, program-program kesejahteraan sosial diharapkan dapat berjalan lebih efektif dan tepat sasaran, sehingga dapat memberikan manfaat yang optimal bagi masyarakat. (TS)


    Tidak ada komentar...

SETIAWAN NUGROHO, S.Sos., M.M
Camat Sukoharjo

AGENDA KEGIATAN


  • Event tidak tersedia.

SETIAWAN NUGROHO, S.Sos., M.M
Camat

SOBARUDIN, S.IP., MM.
Sekretaris

SETYO HARYANTO, SE.
KASUBBAG PATEN

BUDI SANTOSO, SH.
KASI PEMERINTAHAN

SRI ARIYANTI, S.IP
KASI KESEJAHTERAAN SOSIAL

DJOKO RIYANTO, S.Pd.SD
KASI EKONOMI DAN PEMBANGUNAN

RIYANTO, SE.
KASI KETENTERAMAN KETERTIBAN DAN PERLINDUNGAN MASYARAKAT

Media Sosial

PENGUNJUNG